DELF DALF adalah ijazah yang menyatakan level bahasa Prancis. Ijazah ini resmi dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan Nasional Prancis. Ada 6 ijazah untuk 6 level yang sudah ditentukan oleh CECR : DELF A1 – DELF A2 – DELF B1 – DELF B2 – DALF C1 dan DALF C2.
Setiap ijazah berlaku secara terpisah, misalnya : jika saya ingin mengikuti ujian DELF B1, saya tidak harus lulus ujian DELF A2 sebelumnya. Setiap ijazah menilai 4 kompetensi :
- Pemahaman mendengar
- Pemahaman membaca
- Kemampuan menulis
- Kemampuan berbicara
Siapa yang berhak mengikuti ujian DELF-DALF tout public ?
DELF DALF tout public ditujukan kepada semua orang yang bahasa ibunya bukan bahasa Prancis dan siapa pun yang ingin meningkatkan keterampilan kebahasaan mereka untuk tujuan profesional maupun pribadi.
Mengapa mengikuti ujian DELF-DALF tout public ?
Ijazah ini berlaku seumur hidup dan diakui di 165 negara. Ijazah ini bsia menjadi nilai tambah di curriculum vitae (CV) dan memungkinkan Anda untuk mendapatkan pekerjaan dengan lebih mudah. DELF B2 dan semakin hari juga diminta C1, adalah syarat utama untuk diterima di universitas di Prancis maupun negara berbahasa Prancis lainnya.
Dimana tempat ujian DELF-DALF ?
Seluruh IFI (Bandung, Jakarta, Surabaya dan Yogyakarta) juga AF (Bali, Medan dan Semarang) sudah terakreditasi untuk mengadakan ujian tersebut.
Kapan ujian DELF-DALF ?
Sessions 2024
Dates d'inscription
Periode ujian
Types d'examen
Maret
22 janvier – 2 février
4 – 9 mars
Tout public, Scolaire
Juni
20 – 31 mai
24 – 29 juin
Tout public, Junior, Scolaire
Oktober
26 août – 6 septembre
7 – 9 octobre
Prim
November
30 septembre – 11 octobre
30 septembre – 11 octobre
4 – 9 novembre
12 – 15 novembre
Tout public, Junior
Scolaire